Jhon Sitorus: Kalau Tom Lembong Korupsi, Mengapa Rakyat Terus Dukung?

4 hours ago 4
Tom Lembong dan massa yang meyakini dirinya tidak bersalah.

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Pegiat media sosial, Jhon Sitorus, ikut hadir langsung dalam sidang putusan kasus dugaan korupsi yang menjerat mantan Menteri Perdagangan, Tom Lembong, di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Jumat (18/7/2025).

Melihat suasana dan kondisi Pengadilan, Jhon mengatakan bahwa ruang sidang justru menyisakan tanya besar di benaknya.

“Tadi saya di PN Jakarta Pusat, melihat antusiasme masyarakat mendukung Tom Lembong menghadapi vonis pengadilan hari ini,” ujar Jhon kepada fajar.co.id, Jumat malam.

Ia menyinggung fenomena yang menurutnya langka, terdakwa korupsi justru disambut dukungan publik, bukan kecaman.

“Koruptor mana yang terus-terusan didukung rakyat? Kalau benar Tom Lembong korupsi, mengapa sebanyak itu yang hadir memberikan dukungan?,” cetusnya.

Kata Jhon, gelombang dukungan terhadap Tom Lembong bukan sekadar aksi simpatik biasa, melainkan wujud keyakinan publik bahwa mantan pejabat itu tidak bersalah.

“Dukungan moral sebanyak dan semasif ini tidak mungkin hadir jika masyarakat tak percaya bahwa Tom benar-benar bersih,” tegasnya.

Ia juga menyinggung aroma politis dalam proses hukum yang dijalani Lembong.

“Kasus ini semakin terkesan politis. Seolah ada pemaksaan bahwa Tom harus bersalah dengan cara apa pun,” imbuhnya.

“Rekayasa hukum bisa saja terjadi, tapi hati nurani masyarakat tak bisa dibohongi. Tom Lembong layak diperjuangkan karena dia tidak menerima uang sepeserpun,” terangnya.

Ia menilai, jika vonis bersalah dipaksakan hanya karena dendam politik, maka yang rugi adalah bangsa ini sendiri.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |