
FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Provinsi Sulawesi Selatan sebelumnya mengalami pengurangan luas wilayah yang cukup signifikan.
Hal ini berdasarkan data terbaru yang tercantum dalam Keputusan Menteri Dalam Negeri (Kepmendagri) Nomor 300.2.2–2138 Tahun 2025.
Dalam dokumen tersebut, luas wilayah Sulsel kini tercatat lebih kecil sekitar 6.575 kilometer persegi dibandingkan dengan data sebelumnya.
Terkait adanya pengurangan luar wilayah, Sekretaris Provinsi (Sekprov) Sulsel, Jufri Rahman memberi penjelasan.
Ia menyebut saat ini pihaknya masih akan mengkonfirmasi langsung ke Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri).
Tujuan tentu untuk memastikan alasan di balik perubahan data tersebut.
“Nanti dikonfirmasi ke Mendagri. Pak Idam (Kabiro Sulsel), saya sudah sampaikan untuk mempertanyakan. Tentu ada alasan kenapa Mendagri melakukan penyesuaian-penyesuaian itu,” kata Jufri Rahman.
Lebih jauh, Jufri menyebut ada dua kemungkinan yang bisa menjadi penyebab terjadinya perbedaan luas wilayah ini.
Salah satunya menurut dia adalah akurasi metode pengukuran sebelumnya.
“Pertama, pengukuran sebelumnya mungkin tidak akurat, sehingga luas wilayah kita terhitung terlalu besar," uajrnya.
"Sekarang dengan perkembangan teknologi, pengukuran bisa lebih akurat. Jadi ada kemungkinan selisih itu muncul karena faktor tersebut,” paparnya.
Ia sampai saat ini pun mengaku belum berani menjadikan ini dan masih merupakan asumsi awal.
“Kita harus tanyakan ke mereka, kenapa bisa berbeda seperti itu. Saya sendiri belum tahu jawabannya dan tidak mau berspekulasi,” tuturnya.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: