Pemprov Sulsel Akhirnya Cairkan Bonus Atlet Berprestasi di PON Aceh, Kadispora Sampaikan Ini

1 week ago 19
Kantor Gubernur Sulsel

FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Pemprov Sulsel) akhirnya mencairkan bonus atlet Pekan Olahraga Nasional (PON) XXI Aceh-Sumut 2024.

Bonus ini diberikan oleh Pemprov Sulsel kepada atlet yang berhasil meraih prestasi di ajang yang berlangsung selama empat tahun sekali itu.

Total anggaran ada sekitar Rp 6.750.000.000 yang diberikan sebagai bonus untuk para atlet.

Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Sulsel, Suherman menyampaikan, jumlah itu diberikan kepada 61 atlet yang terdiri dari 10 peraih emas, 19 perak, dan 32 perunggu.

“Dana tersebut berasal dari anggaran resmi Pemprov Sulsel dan kami salurkan sepenuhnya kepada atlet-atlet berprestasi,” kata Suherman.

Untuk rincian bonus yang didapatkan para atlet, peraih emas mendapatkan Rp150 juta, perak Rp100 juta dan perunggu Rp50 juta. 

“Saat ini, hanya bisa kami berikan sebesar Rp150 juta untuk emas, Rp100 juta untuk perak, dan 50 juta untuk perunggu,” jelasnya.

Kadispora Sulsel itu juga menyampaikan permintaan maafnya jika bonus yang diberikan atlet yang tidak sesuai harapan.

Ia berharap, PON kedepannya akan memberikan yang terbaik untuk para atlet.

“Kami juga mohon maaf dari Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan jika bonus yang diberikan belum maksimal,” ujarnya.

“Besaran bonus memang sangat bergantung pada anggaran yang disiapkan dalam setiap periode PON. Kami berharap ke depan, pada PON-PON mendatang, nilainya bisa ditingkatkan dan kami bisa memberikan yang lebih baik lagi,” terangnya.

(Erfyansyah/fajar)

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |