Komika Pandji Sampaikan Permintaan Maaf kepada Warga Toraja, Ini Masalahnya

10 hours ago 6
Pandji Pragiwaksono.Foto: Romaida/JPNN.com

FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Materi komedi dalam pertunjukan Mesakke Bangsaku pada 2013 lalu yang dilakukan Komika Pandji Pragiwaksono, berbuntut panjang.

Itu setelah masyarakat Toraja khususnya masyarakat ada keberatan dengan materi dalam pertunjukan tersebut. Bahkan karena itu pula Pandji harus berurusan dengan hukum.

Kini, Pandji mengaku telah menyadari kekeliruan yang dilakukan dalam pertunjukan tersebut. Karena itu, dia menyampaikan permintaan maafnya secara terbuka kepada masyarakat Toraja melalui akunnya di Instagram.

"Dalam beberapa hari terakhir, saya menerima banyak protes dan kemarahan dari masyarakat Toraja terkait sebuah joke dalam pertunjukan Mesakke Bangsaku tahun 2013," ujar Pandji Pragiwaksono melalui akunnya di Instagram, dikutip Selasa (4/11).

"Saya membaca dan menerima semua protes, serta surat yang ditujukan kepada saya," sambungnya.

Pandji mengaku telah berdialog dengan Sekjen Aliansi Masyarakat Adat Nusantara (AMAN), Rukka Sombolinggi melalui telepon. Dalam pembicaraannya itu, Rukka Sombolinggi menceritakan tentang budaya Toraja, makna, nilai, dan kedalamannya.

Dari obrolan tersebut, dia lantas menyadari kesalahannya dan menyampaikan permintaan maaf secara terbuka. "Dari obrolan itu, saya menyadari bahwa joke yang saya buat memang ignorant, dan untuk itu saya ingin meminta maaf sebesar-besarnya kepada masyarakat Toraja yang tersinggung dan merasa dilukai," ucap Pandji.

Adapun saat ini, ada dua proses hukum yang berjalan akibat materinya dalam pertunjukan itu.

"Saat ini ada dua proses hukum yang berjalan, proses hukum negara, karena adanya laporan ke kepolisian, dan proses hukum adat. Berdasarkan pembicaraan dengan Ibu Rukka, penyelesaian secara adat hanya dapat dilakukan di Toraja," tutur Pandji.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |