
FAJAR.CO.ID, JAKARTA — Ayah dari Fujianti Utami, Haji Faisal, mengungkapkan bahwa dirinya telah bertemu langsung dengan Verrell Bramasta, kekasih putrinya. Dalam pertemuan tersebut, Haji Faisal menilai Verrell sebagai sosok pria yang baik.
"Saya harus akui, saya sudah bertemu dengan dia (Verrell Bramasta). Begitu pula anak saya, Fuji juga sudah diperkenalkan ke keluarganya. Artinya, Verrell ini pria yang baik," ujar Haji Faisal dalam pernyataannya kepada awak media belum lama ini, dikutip Senin (28/4/2025).
Haji Faisal menganggap langkah Verrell yang memperkenalkan Fuji kepada keluarganya adalah tindakan yang tepat sebagai laki-laki yang serius dalam menjalin hubungan.
"Sikap seperti itu adalah sikap laki-laki yang baik, laki-laki yang benar. Begitu dia memiliki teman lawan jenis yang dianggap serius, dia memperkenalkan ke keluarganya maka artinya Verrell itu adalah laki-laki yang memiliki sikap yang baik," tuturnya.
Lebih lanjut, Haji Faisal menilai bahwa Verrell telah menunjukkan kualitas yang dibutuhkan untuk menjadi seorang pemimpin dalam keluarga.
"Landasan dasar dia melangkah sudah baik dan benar, dia sudah menunjukkan kualitas sebagai laki-laki. Bagi saya, dia itu sudah cocok sebagai pemimpin yang baik," tambahnya.
Meski begitu, Haji Faisal menegaskan bahwa keputusan akhir tetap berada di tangan Fuji dan Verrell. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada keduanya untuk menentukan kelanjutan hubungan mereka.
"Saya kembalikan kepada Verrell dan Fuji, kalau saling cocok dan melanjutkan pertemanan ke arah yang serius maka kami sebagai orang tua mendukung," katanya.
Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di: