Dompet Dhuafa Kembali Berangkatkan Tim Relawan untuk Kirimkan Bantuan Kemanusiaan Hingga ke Dalam Gaza, Palestina

6 hours ago 4

FAJAR.CO.ID, JAKARTA – Lembaga filantropi Dompet Dhuafa kembali berangkat ke Yordania untuk menjalankan misi kemanusiaan bagi warga Palestina di Gaza dan pengungsi di perbatasan Amman, Yordania, Minggu (26/10/2025). Misi kemanusiaan ini menjadi gelombang ketiga dalam kurun waktu setahun terakhir, setelah dua pemberangkatan sebelumnya pada Februari dan September lalu. Dalam misi kali ini Dompet Dhuafa akan melepas bantuan berupa lima truk bantuan dimensi 40 feet, yang berisi bahan pokok dan kebutuhan sehari-hari. Selain itu tim relawan akan mengunjungi camp-camp pengungsian warga Palestina di Yordania dan akan menyalurkan paket sembako.

Dalam misi ini, Dompet Dhuafa juga akan menyiapkan klinik dan mobile clinic serta agenda silahturahmi ke KBRI Yordania,” ujar Dian Mulyadi selaku Deputi Direktur Corporate Secretary Dompet Dhuafa, di sela pelepasan tim. Turut hadir pula Juperta Panji Utama, selaku Deputi Direktur 1 Program Sosial Kemanusiaan dan Dakwah, dan Suci Nuzleni selaku GM Marketing Komunikasi.

Total bantuan yang akan disalurkan mencakup 2 kontener sembako yang masing-masing berisi paket kebutuhan pokok, 2 kontener bantuan non-pangan, 1 kontener air bersih, yang akan dikirim melalui konvoi truk bantuan dari wilayah perbatasan Amman Yordania, menuju bagian utara Gaza, Palestina. Seiring dibukanya jalur ke Gaza, bantuan kemanusiaan akan dikirim melalui konvoi truk bersama mitra internasional. Meskipun personel masih dibatasi untuk memasuki wilayah Gaza secara langsung, ini menjadi langkah Dompet Dhuafa dalam menjaga amanah dari asa kebaikan para donatur di Indonesia.

Dapatkan berita terupdate dari FAJAR di:

Read Entire Article
Situasi Pemerintah | | | |